Aku belum terbiasa. Melihat seisi dunia yang sudah tidak ada kamunya. Aku masih tidak bisa terbiasa, dengan hal-hal 'dulu' yang pernah menjadikan kita sehalu. Aku be-- ya dari dulu aku memang tidak ingin terbiasa dengan hal-hal itu.
Bukankah itu, kamu? Yang sibuk berkutat dengan kesalahan-kesalahanku. Mengorek-orek cerita lama yang sebenarnya tidak ada hubungannya dengan kita. Kemudian jadi kau hubung-hubungkan demi menemui satu titik temu berjudul 'Perpisahan'?
Aku ini masih kau anggap manusia atau cuma bayangan?
Malang sekali aku, dipertemukan Tuhan denganmu hanya untuk menuai kesalahan-kesalahanku sendiri. Memperpanjang luka yang harusnya kamu adalah obatnya, tapi justru sebaliknya.
Aku meyakini, seseorang telah dipersiapkan untukku kelak, yang tidak hanya bersedia berbagi tapi juga melengkapi. Seseorang itu tentu bukan kamu, kamu yang sebatas memandangku benda kadaluwarsa dari masalalu.
Berbahagialah karena memang itu prioritas. Aku tidak tinggal diam saja, aku juga akan mencari bahagia itu. Bibit benci yang tempo hari kamu tanam dikepalaku tidak berbuah kebencian lain yang kemudian aku lemparkan kepadamu kalau aku mau. Melainkan menyadarkan diriku sendiri bahwa ; bukan kamu orang yang beruntung memilikiku, atau justru sebaliknya, bagimu.
Satu hal yang perlu kamu ingat-ingat, nanti. Sebelum aku sudah tidak sudi mengingat tatapmu lagi, ketahuilah saat itu aku sudah menemukan seseorang yang bisa ku ajak berbagi. Jika masih terbersit sedikit penyesalan dihatimu kamu hanya perlu tidak usah mengingat-ingatku, sebab yang kamu anggap benda usang dari masalalu ini sudah terlanjur menjadi sepenuhnya asing dari duniamu.
0 komentar:
Posting Komentar